Akhiri Masa Jabatan, Alaydrus Jawab Keluhan Masyarakat Terkait Sinyal Internet

IMG 20250221 200844

Fakta Maluku, Saumlaki – Penjabat Bupati Kepulauan Tanimbar, Alawiyah Fadlun Alaydrus menjawab keluhan masyarakat terkait sinyal internet yang menjadi kendala di beberapa kecamatan.

Pasalnya, hampir setahun masyarakat di desa tidak dapat melakukan komunikasi serta tertinggal dalam berbagai informasi, diakibatkan karena jaringan internet yang hilang.

Hal ini membuat Pj. Bupati Kepulauan Tanimbar, Alawiyah Alaydrus bergerak cepat mengatasi masalah tersebut dengan menerbitkan surat edaran ke seluruh desa.

“Untuk sinyal di kecamatan, saya sudah siapkan surat edaran untuk seluruh desa agar menganggarkan pemasangan internet di desa,” ungkap Alaydrus kepada media ini di Ambon, Jumat (21/2/2025).

Menurut Alaydrus, kebanyakan desa di Tanimbar itu menggunakan jaringan starlink di mana pembayarannya dianggarkan dalam Anggaran pendapatan dan belanja Desa (APBDes), kemudian dipergunakan oleh Pemerintah Desa sampai dengan jam beroperasinya kantor desa.

“Kemudian setelah itu, bisa diakses oleh anak-anak sekolah karena pembayarannya juga sama perbulannya,” tutup Alaydrus. (NS).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *