Fakta Maluku, Jakarta-Paska dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Merdeka, pada Kamis 20 Februari 2025, Wakil Gubernur Maluku, Abdullah Vanath mulai melaksanakan tugas perdananya pada Senin (24/2/2025).
Melalui video singkat yang dikirim via media sosial Whatsapp yang diterima media ini, Senin, Wagub Abdullah Vanath mengaku memulai tugas perdana dengan berkantor di Kantor Perwakilan Provinsi Maluku, kawasan Kebun Kacang, Jakarta Pusat.
Dalam video tersebut, Vanath menjelaskan, rencana keikutsertaannya dalam kegiatan retret bersama para Wakil Gubernur, Wakil Bupati dan para Wakil Walikota di Magelang selama dua hari yang dirancang bersamaan dengan acara penutupan sekaligus mendapatkan arahan dari Presiden Prabowo.
“Kami para Wakil Gubernur, Wakil Bupati dan Wakil Walikota akan bergabung di Magelang terhitung tanggal 27 dan 28 Februari, bersamaan dengan penutupan dan mendapatkan pengarahan langsung dari Bapak Presiden Republik Indonesia,” ungkap Vanath.
Dirinya mengaku berkantor di Kantor Perwakilan Pemerintah Provinsi Maluku di Jakarta atas arahan Gubernur Maluku, karena direncanakan dirinya akan balik ke Ambon pada awal Maret bersama Gubernur Hendrik Lewerissa.
“Sesuai dengan arahan Gubernur bahwa selama masa beberapa hari sebelum masuk ke Magelang, saya diminta untuk berkantor di kantor Perwakilan Pemerintah Provinsi Maluku, di Kebon Kacang, Jakarta, karena rencana kami akan pulang bersamaan di awal bulan Maret dan karena itu hari ini untuk pertama kalinya saya masuk kantor,” jelasnya.
Dirinya merasa bahwa informasi ini penting bagi seluruh masyarakat Maluku, dan lebih khusus kepada Sekda Maluku, Pimpinan OPD serta seluruh staf di kantor Gubernur Provinsi Maluku, bahwa dirinya telah ke kantor dan melaksanakan tugas pada tanggal 24 Februari 2025, di kantor Perwakilan Pemerintah Daerah Provinsi Maluku di Jakarta.
Dirinya meminta, seluruh komponen masyarakat Maluku bekerjasama saling bahu-membahu Par Maluku Pung Bae.(NS)